Peringati Hari Paskah , Satgas Yonif 122/TS Laksanakan Pawai Obor Bersama Masyarakat 

Bagikan berita ini

Jayapura,Honaipapua.com, -Dalam Rangka Memperingati Hari Paskah Personil Pos Mosso beserta masyarakat Kp Mosso yang berlangsung selama 3 hari secara hitmat dilaksanakan di Kampung Mosso, Distrik Muaratami, Kota Jayapura. Minggu (31/03/2024).

Perayaan Paskah di kampung Mosso bermula dengan diadakannya lomba-lomba buat murid sekolah minggu, seperti cerdas cermat, outbound serta lomba balap kelereng yang dipimpin oleh guru sekolah minggu Ibu juliana dan personil Pos Mosso Praka Ansel Batara Paelongan.

Lomba yang diikuti seluruh murid sekolah minggu Kampung Mosso berjalan dengan menyenangkan dan diakhiri pada hari Minggu tanggal 31 maret dengan lomba mencari telur yang bertuliskan juara 1 sampai dengan Juara 3 , Sebelum pencarian telur dimulai, masyarakat Kampung Mosso dimulai dari pukul 03.00 WIT mulai melaksanakan pawai obor mengelilingi Kampung Mosso sembari menyanyikan pujian-pujian.

Setelah sampai di balai desa lama Kp. Mosso, seluruh masyarakat Kp. Mosso beserta personil Pos Mosso melaksanakan ibadah bersama yang dipimpin oleh pendeta Kp. Mosso Bapak Rumere, Kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar dan juga masyarakat terlihat bahagia bisa merayakan hari Paskah bersama – sama.

Seperti penekanan dansatgas Mayor inf Diki Apriyadi, S.Hub., Int bahwa Tugas pokok Satgas Yonif 122/TS adalah menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI-PNG, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani dan mengayomi masyarakat yang membutuhkan bantuan di tiap tiap pos masing-masing. (Yonif 122/TS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ke atas