PDI-P Raja Ampat Tidak Berlebihan Pasang Target, Namun Sudah Punya Formula Khusus Jelang Pemilihan Legislatif 2024

Bagikan berita ini

Waisai, Honaipapua.com, -Setelah resmi mendaftarkan caleg-caleg terbaiknya di KPUD Raja Ampat. Kamis, 11/05/2023. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P) Kabupaten Raja Ampat yang diketuai oleh Muhammad Irman Umlati, S.T tidak terlalu muluk-muluk atau berlebihan untuk memasang target kursi pada pemilihan legislatif tahun 2024 mendatang. Hal itu disampaikan kepada awak media usai penyerahan berkas di Kantor KPU Raja Ampat.

Caleg PDI – Perjuangan Kabupaten Raja Ampat Saat Berpose Bersama
Penyerahan Berkas Caleg PDI perjuangan Oleh Ketua DPC M. Irman Umlati, S.T yang diterima Oleh Komisioner KPU

” Mengenai target kami dari PDI perjuangan Kabupaten Raja Ampat tidak muluk-muluk atau berlebihan memasang Terget, tapi tentunya kami punya metode khusus untuk melakukan tahapan-tahapan sampai pada tanggal pemilihan nanti 14 Februari 2024,” Ujar Irman.

Dikatakannya, hari ini sebenarnya sudah menjadi bagian tahapan yang sudah berjalan yang mulai dari konsolidasi partai, seleksi caleg hingga hari ini berkas kami antar ke KPUD.

Lanjutnya, setelah tahapan ini, kami dari PDI Perjuangan sudah mempunyai tahapan dan persiapan-persiapan khusus yang sudah dibahas dan direncanakan di internal partai, yaitu, melakukan konsolidasi lanjutan serta pelantikan pengurus PAC dan tingkat ranting dan itu dalam waktu dekat kami lakukan. Tandas Irman.

“Jadi berbicara mengenai perhitungan kami bahwa di Raja Ampat terdapat 3 Dapil jadi kami pasang, Dapil I.10 Kursi kami target 6 kursi, Dapil II. 6 Kursi Kami target 3 Kursi dan Dapil III. 4 Kursi kami target 2 Kursi,”terangnya.

Semua itu tentunya harus melalui konsolidasi partai yang harus berjalan dengan baik. Karena kami PDI Perjuangan istilah baru bangkit kembali khusus di Raja Ampat. Ungkapnya. (Cak)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ke atas