Peringatan Hari Kesehatan Nasional, Satgas Yonif 122/TS Berikan Sosialisasi Kesehatan

Bagikan berita ini

Kerom,Honaipapua.com, -Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, Satuan Tugas Pengaman perbatasan RI-PNG Sektor Utara, Yonif 122/TS, yang berada di bawah Kolakopsrem 172/PWY, Pos Kalimo melaksanakan kegiatan Sosialisasi kesehatan kepada anak-anak Sekolah Dasar (SD) YPPK Epinosa ST Blasius, Distik Waris, Kabupaten Kerom, Papua, (12/11/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanakan bagaimana cara menjaga kesehatan diri dengan mensosialisasikan cara mencuci tangan yang benar, dan menjaga kesehatan diri yang bertujuan untuk mengajar untuk menjaga kesehatan sejak dini, hal tersebut disampaikan Dokter Satgas Letda Ckm dr. Muhammad Rizqi Khoifaturrohman.

Dokter Satgas Letda Ckm dr. Muhammad Rizqi Khoifaturrohman, lanjutnya mengatakan, kegiatan tersebut juga sebagai salah satu wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, untuk dalam membantu kesulitan masyarakat didaerah perbatasan khususnya dibidang kesehatan.

Seperti penekanan Dansatgas Mayor Inf Diki Apriyadi, S, Hub.Int, tugas pokok Satgas Yonif 122/Tombak Sakti menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI-PNG, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani, dan mengayomi masyarakat yang membutuhkan bantuan di tiap-tiap pos masing-masing.

Sementara itu, Ibu Guru Jesica May (35) mengucapkan terima Kasih kepada bapak bapak TNI yang sudah mau melakukan sosialisasi kepada anak anak murid dan kami selaku guru mengucapkan terima kasih banyak semoga bapak-bapak TNI selalu membangun karakter dan sikap yg baik kepada Anak anak disekolah ini. (Pen Satgas Yonif 122/TS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ke atas